Camilan Nusantara

Denayu Wedang Jahe Merah

Rp 25.000

Deskripsi Produk :

Berat Bersih: 100 gr (5 sachets @ 20 gr)
Kandungan Bahan: Red ginger, lemongrass, cinnamon, cardamon, lime, sugar
Varian / Rasa: Powder

JIKA menyukai pedas jahe yang ‘nendang’, serbuk wedang ini adalah
pilihan tepat. Jahe merah dianggap sebagai ratunya halia. Kandungan
minyak asiri yang tinggi membuatnya dikenal baik untuk meringankan
batuk, menjaga kesehatan usus, juga merangsang sistem imun.
Terlebih, jahe merah aman dikonsumsi anak-anak dan perempuan
hamil. Sesap dengan nikmat dan rasakan hangatnya menjalar perlahan
ke seluruh tubuh.


Profil UMKM

CV Centrindo Kurnia Tritama adalah IKM yang memproduksi minuman botanikal serta teh dengan bahan baku utama rempah dengan merk DEN BAGUS, DENAYU, dan WEDANGKU. Produk unggulan adalah minuman botanikal wedang uwuh, yang merupakan minuman khas Jogjakarta dan merupakan warisan budaya tak benda. Dalam proses produksinya memberdayakan warga sekitar lokasi produksi khususnya kaum perempuan. Produk yang dihasilkan memiliki ijin berusaha NIB (9120415021709) ijin edar BPOM untuk setiap produk, sertifikat Halal (ID34210000191880721), dan HACCP dari BBIA (220080/BSKJI/BBIA/MS-LSS.2/I/2022) . Kapasitas produksi 30.000 pack per bulan dengan tenaga kerja 20 orang.