Camilan Nusantara

Salunyah

Rp 30.000

Deskripsi Produk :

Berat Bersih: 40gr
Kandungan Bahan: Ikan saluang, minyak, bawang putih, garam, jeruk nipis, kunyit, dan ketumbar.
Varian / Rasa: -

Ikan Saluang adalah ikan berukuran
kecil yang hidup di daerah sungai
Kalimantan. Ikan ini dimasak dengan
digoreng bumbu original tanpa
menggunakan tepung. Rasanya gurih
dan renyah sehingg cocok dimakan
bersama nasi hangat, sayur dan
sambal.


Dapur Mama Dildan Kalimantan Selatan

Profil UMKM

Mama Dildan adalah salah satu UKM yang ada di kota Banjarbaru. Usaha ini dirintis oleh Heldawati yang bergerak di bidang kuliner dengan hasil olahan ikan, mulai menjalankan usaha sejak tahun 2016, berawal dari olahan ikan sapat pedas untuk membawa oleh-oleh kerabat di pulau Jawa. Ternyata sangat digemari disana. Maka dimulailah untuk mengembangkan usaha dengan memproses legalitas dan memperbaiki kemasan yang mudah dibawa. Adapun produk yang dihasilkan oleh Mama Dildan yaitu : Saprinyah (ikan sapat keeing renyah), Salunyah (ikan saluang goreng renyah), Saltung (ikan salung tepung), dan Telamas ( ikan asin telang asam manis pedas).