Kayon
Dimension: 40 x 6 x 30 cm
Material Type: Woven pandan combined with sogan batik & cow leather, acrylic painting, water-based coat *Batik and painting are customizable
SELAIN sarat misi edukasi, tas ini kaya akan gagasan kolaborasi. Keterampilan para empu menjalin serat, menitik malam, menyamak kulit, dan merajah wawasan berpadu dalam tas Kayon yang meretas jarak. Produk yang mulanya diciptakan untuk memperkenalkan tokoh-tokoh wayang kepada pelajar ini rupanya juga banyak digemari eksekutif muda. Terwadahi Kayon, laptop 14’, dokumen penting, dan pernik kantor pun aman serta praktis dijinjing.
MSME Profile
ParaAkar Indonesia yang bertunas pada 2010 adalah wujud aktivisme Dony dan Wulan untuk melestarikan anyaman pandan. Kepedulian ParaAkar terhadap keberlanjutan lingkungan tampak dari getolnya promosi untuk alih-opsi perkakas sehari-hari ke kriya daun. Selain itu, mereka juga bergerak di hulu, memfasilitasi penanaman pandan laut dan mengatur masa panen. Inovasi menjadi strategi untuk menarik minat perajin muda serta mengangkat serat alam ke level berikutnya.